BETANEWS.ID, KUDUS – Sebutan Kudus sebagai Kota Kretek yang telah lama melekat mendapat saingan baru, yakni ‘Kudus Kota Metalheads’. Seluruh pecinta metal area plat K dan H make a circle untuk menyambut Kudus Bergema.
Zack Qnote, koordinator Road to Kudus Bergema mengatakan jika gelaran tersebut adalah penyambutan untuk acara inti pada April nanti.
Baca Juga: Agus, Pemuda Jepara yang Kabur dari Lapas Pati Ternyata Residivis Sejak RemajaĀ
“Ada 13 band cadas dari area Muria Raya dan luar kota yang sukses membuat bising Kota Kudus,” ujarnya.
Sebagai penyambutan, penampilan keseluruhan band cadas pada Minggu (26/1/2025) sejak pukul 13:00 hingga 21:00 WIB berhasil membuat penonton puas headbanging.
“Selain untuk unjuk aksi, Road to Kudus Bergema juga merupakan ajang silaturrahmi antar metalheads,” lanjutnya.
Baca Juga: Kabur dari Lapas, Agus Curi Motor dan Cabuli Dua Wanita di Jepara
Adanya gelaran tersebut juga diharap bisa menghasilkan kreativitas seni yang berbeda dan dinamis, salah satunya dalam bentuk Album.
“Bukan hanya untuk anak metal, tapi juga untuk mereka yang penuh distorsi, seperti rock dan punk,” pungkasnya.
Editor: Haikal Rosyada