BETANEWS.ID, SOLO – Dinas Perhubungan Kota Solo bersama Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kota Solo melakukan peninjauan di Jembatan Sasak Kampung Beton, Kelurahan Sewu, Jebres, Solo, Jumat (30/9/2022).
Usai melakukan tinjauan, Kepala Dishub Kota Solo Taufiq Muhammad akan berkoordinasi dengan instansi terkait untuk meningkakan keselamatan dan keamanan pengendara yang melalui jembatan sasak.

“Karena memang dengan ditutupnya dua jembatan (Mojo dan Jurug), arus lalu lintas yang terdampak luar biasa menggunakan jembatan ini, sehari ribuan,” kata Taufiq.
Baca juga: Jembatan Sasak di Bengawan Solo Ini Jadi Jalur Alternatif Ribuan Warga Solo-Sukoharjo Setiap Hari
Menurut Taufiq, kondisi jembatan Sasak Beton saat ini masih jauh dari aspek keselamatan dan keamanan.
“Makanya, kami dari pemerintah Solo dan Sukoharjo kita bertemu untuk ngerembuk ini. Kita mau survei bersama, intinya dari yang ada ini ditingkatkan menjadi sebuah jembatan darurat yang minimal aspek keselamatannya seperti apa,” papar Taufiq.
Pada kesempatan tersebut, Taufiq juga mengajak tim PT Bukaka yang akan melalukan rekontruksi jembatan sasak tersebut.
“Tadi sudah direng-reng apa yang dibutuhkan untuk menjadi jembatan darurat minimal mendekati ke aspek keselamatannya. Tentunya kami di pemerintahan ada mekanismenya. Dari hasil ini akan kami laporkan dan dari pihak Bukaka akan melaporkan ke perusahaannya. Doa kita semoga kita dapat bantuan dari PT Bukaka untuk menyempurnakan jembatan darurat ini,” kata Taufiq.
Sementara itu, CM PT Bukaka Totok Murdono mengatakan bahwa pihaknya sudah memiliki data tentang apa saja bagian yang akan dilakukan perbaikan.
Baca juga: Selama Pembangunan Jembatan Wonokerto, Lalu Lintas Semarang-Demak Berlaku Contraflow
“Tadi sudah saya lihat untuk kondisi lapangan. Jadi untuk sementara sudah kita data kita perkuat railing, sama lantai kita perkuat dengan penambahan seseknya yang sudah rusak,” papar Totok.
Selain itu, drum untuk pelampung jembatan juga akan diperbanyak lantaran jembatan masih sering goyang ketika dilewati. Untuk itu, selama beberapa hari ke depan akan terus melakukan koordinasi tentang perbaikan jembatan sesek itu.
“Kita usahakan (perbaikan) secepat mungkin. Nanti penggantian drum, bambu, sama railingnya dari besi kita buat elastis ngambang bisa naik bisa turun pas airnya tinggi bisa naik,” tandasnya.
Editor: Ahmad Muhlisin

