31 C
Kudus
Selasa, Maret 18, 2025

Gagal di Usaha Sebelumnya Jadi Pemantik Semangat Udin Bangkit Rintis Bisnis Pentol Kuah Tetelan

BETANEWS.ID, DEMAK – Berangkat dari pukul 11.00 WIB, Rahmat Riyadi atau Udin mulai menjual pentol kuah tetelan di depan MA Al Irsyad Jalan Raya Gajah-Dempet, Kecamatan Gajah, Kabupaten Demak.

Membuka usaha pentol, sudah ditekuni Udin setelah Hari Raya Idulfitri lalu. Sebelumnya, ia hanya menjual kerupuk di daerah Ungaran, dengan hasil pendapatan yang kurang dari harapannya.

“Sebelumnya saya jual kerupuk, karena sepi terus lalu saya jual pentol kuah tetelan saja. Alhamdulillah banyak yang suka, apalagi di sini belum ada,” kata warga Dukuh Kalitekuk, Desa Ngaluran, Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Demak, Rabu (24/5/2023).

-Advertisement-

Baca juga: Pentol Kuah Tetelan Mas Udin Ini Laris Manis Karena Harganya Murah Meriah

Mendapatkan ide berjualan pentol Udin dapatkan dari melihat video tutorial di YouTube. Ia lalu mempelajari cara memasak dan menerapkannya untuk membuka usaha.

“Saya dapat ide dari lihat di YouTube, terus coba-coba buat ternyata banyak yang suka,” imbuhnya.

Berkat kerja kerasnya, kini pelanggan Udin tidak hanya dari wilayah lokal saja. Ia mengaku sering mendapatkan pembeli dari luar kota, karena penasaran dengan pentol buatanya.

“Saya kan posting di Facebook, jadi pembelinya dari mana-mana. Ada yang dari Genuk, Dempet, sampai Purwodadi,” terangnya.

Baca juga: Kisah Gerry Bangkit dari Kebangkrutan dengan Merintis Milidikrezz yang Kini Tembus Mancanegara

Tidak hanya enak, pentol kuah tetelan buatan Udin juga terbilang murah meriah. Ia bahkan tidak mematok harga, agar pelanggan bisa membeli sesuka hatinya. Setiap hari Udin mangkal mulai pukul 11.00-14.00 WIB di depan MA Al Irsyad dan 15.00-20.00 WIB di depan masjid Kalitekuk Ngaluran.

“Sehari bisa habis tetelan sekitar 10-15 kilogram, itu paling ramai. Alhamdulillah rata-rata segitu,” pungkasnya.

Editor: Ahmad Muhlisin

Sekarwati
Sekarwati
Sekarwati adalah reporter Beta News yang bergabung pada 2022. Pernah menempuh pendidikan di UIN Walisongo Semarang Jurusan Komunikasi.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

TERPOPULER