31 C
Kudus
Minggu, Mei 28, 2023

Taman Kali Tuntang, Pusatnya Jajanan Kuliner Kota Wali

BETANEWS, DEMAK – Taman Kali Tuntang yang berada di Petengan Selatan, Bintoro, Kabupaten Demak, menjadi pusat jajanan kuliner Kota Wali. Terdapat berbagai macam makanan dan minuman tersedia bagi wisatawan lokal maupun luar daerah.

Sederet warung dan toko tampak berjajar di tepi jalan, membuat pembeli bisa bebas memilih menu yang diinginkan. Mulai dari minuman, makanan ringan, hingga makanan berat, tersedia di pusat kuliner Taman Kali Tuntang.

Salah satu pedagang yang berjualan di Taman Kali Tuntang, Eva mengatakan, ada sekitar 120 lapak kuliner yang tersedia di pusat kuliner tersebut. Ada warung yang menyediakan tahu gimbal, siomay, batagor, es teler, es doger, dan aneka sajian kuliner lainnya.

Baca juga: Nguyup Kopi, Kafe Bergaya Klasik yang Jadi Jujugan Baru Anak Muda Demak

“Di sini memang tempatnya kuliner. Pusat kuliner Taman Kali Tuntang ini dari perempatan Jalan Bhayangkara sampai Jalan Makam Pahlawan,” katanya pada Betanews.id, Jumat (19/5/2023).

Selain lengkap, katanya, pusat kuliner Taman Kali Tuntuntang juga menyediakan makanan dan minuman yang ramah kantong. Harga makanan dan minuman yang dijual para pedagang berkisar antara Rp 7 ribu hingga Rp 25 ribu saja.

“Di sini yang paling favorit, tahu gimbal, batagor, siomay, es teler, dan es doger sih. Karena yang jadi jujugan para pengunjung umumnya memang itu,” jelasnya.

Eva mengaku telah berjualan di Taman Kali Tuntang selama tujuh tahun. Eva yang berjualan es doger di pusat kuliner tersebut, mulai buka pukul 8.00 WIB. Ia mengaku hasil dari usaha es di Taman Kuliner Kali Tuntang, bisa ia gunakan untuk mengembangkan modal dan memperkerjakan karyawan.

“Dulu saya yang semula ngangkutnya pakai motor, sekarang sudha punya mobil sendiri. Padahal cuman jual es. Alhamdulillah sekarang ada dua karyawan juga,” terang warga asli Sayung, Demak, tersebut.

Baca juga: Warung Tengkleng Idola di Depan PMI Demak Ini Ramai Banget saat Jam Makan Siang

Untuk satu porsi es doger, Eva menjualnya seharga Rp 15 ribu. Dalam sehari ia bahkan bisa mendapatkan keuntungan jutaan Rupiah. Dalam sehari, dia bisa menjual 60-70 porsi es doger.

“Kalau omzetnya itu sehari bisa Rp 2 juta, itu kotornya saja. Belum kalau pas ramai seperti tanggal merah dan hari Minggu,” katanya.

Editor: Suwoko

Sekarwati
Sekarwati
Sekarwati adalah reporter Beta News yang bergabung pada 2022. Pernah menempuh pendidikan di UIN Walisongo Semarang Jurusan Komunikasi.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

33,383FansSuka
13,322PengikutMengikuti
4,317PengikutMengikuti
108,000PelangganBerlangganan

TERPOPULER