31 C
Kudus
Kamis, Februari 13, 2025

Percetakan Menara Kudus Kebanjiran Permintaan Al-Quran Saat Ramadan

BETANEWS.ID, KUDUS – Percetakan Menara Kudus yang berada di Jalan Besito No. 35 Bakalan Krapyak, Kudus, tampak ramai. Para karyawan tampak sibuk menjalankan tugasnya, di percetakan Al-Quran tertua di Kudus itu. Seperti pada waktu-waktu sebelumnya, permintaan mushaf Al-Quran meningkat saat bulan Ramadan.

Beberapa orang ada yang menjaga mesin cetak, ada yang memotong kertas dengan mesin potong, ada pula yang menata rapi kitab maupun Al-Quran yang sudah jadi. Pada Ramadan tahun ini, permintaan Al-Quran di Perecetakan Menara meningkat hingga 30 persen.

Hal itu disampaikan Direktur Utama Percetakan Menara Kudus, Ahmad Fatoni, Senin (27/3/2023). Dia mengatakan, pihaknya mendapat banyak permintaan produksi Al-Quran dari sejumlah daerah di Indonesia.

-Advertisement-

Baca juga: Selain Alquran, Percetakan Menara juga Terbitkan Ratusan Kitab untuk Pesantren dan Madrasah

“Saat Ramadan memang ada peningkatan permintaan produksi, khususnya Al-Quran. Dan puncaknya yaitu setelah Lebaran” beber pria yang kerap disapa Fatoni kepada Betanews.id.

Menurutnya, meningkatnya permintaan Al-Quran telah dimulai sejak dua bulan sebelum Ramadan. Permintaan tersebut datang dari seluruh wilayah di Indonesia. Untuk permintaan Al-Quran di Percetakan Menara Kudus ada sebanyak 60 item.

“Sedangkan untuk kitab (selain Al-Quran), permintaan pasar ada 500-an item untuk saat ini,” ungkapnya.

Produk Al-Quran Percetakan Menara Kudus memiliki harga berbagai macam, mulai dari Rp 35 ribu hingga Rp 200 ribu.

Ditemui terpisah, Manajer Personalia Percetakan Menara Kudus, Alexander Yusuf menambahkan, setiap toko yang menjadi agen Percetakan Menara minimal meminta 500 sampai 1.000 Pcs barang untuk momen Ramadan kali ini.

“Nah setiap toko itu biasanya satu bulan menjelang Ramadan sudah stok barang. Lantaran permintaan banyak seperti saat ini, terkadang juga minta bantuan mitra untuk bisa memenuhi permintaan pasar,” tuturnya.

Baca juga: Ada Peran Para Kiai Dibalik Suksesnya Percetakan Menara jadi Penerbit Alquran

Alex menjelaskan, untuk keunggulan Al-Quran produksi Percetakan Menara itu adalah salah satu percetakan tertua di Indonesia yang fokusnya mencetak Al-Quran dan kitab. Tak heran, jika percetakan Menara Kudus sangat dikenal kalangan santri dan murid madrasah.

“Jadi percetakan ini salah satu yang tertua di Indonesia. Banyak dari kalangan kiai yang sudah banyak mengenal percetakan ini,” imbuhnya saat ditemui di ruangan kerjanya.

Editor: Suwoko

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

42,000FansSuka
13,322PengikutMengikuti
30,973PengikutMengikuti
153,000PelangganBerlangganan

TERPOPULER