31 C
Kudus
Senin, Januari 26, 2026

Gibran dan Pangeran Mangkunegaran Akan Buat Kawasan Pesaing Malioboro

BETANEWS.ID, SOLO – Putra mendiang KGPAA Mangkunegara IX, GPH Bhre Cakrahutomo Wira Sudjiwo bertemu dengan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di Balai Kota Solo, Rabu (8/12/2021).

Usai melakukan pertemuan, Bhre mengaku hanya bersilaturahmi dan melakukan makan siang bersama Putra Presiden Joko Widodo itu. Ia mengelak ada pembahasan terkait suksesi Mangkunegaran.

“Tadi hanya makan siang bareng Mas Wali (Gibran). Ngobrol-ngobrol, kalau soal itu (Suksesi) jangan dulu,” ujar Bhre.

-Advertisement-

Bhre mengatakan, pertemuan itu membahas program revitalisasi Pura Mangkunegaran yang saat ini sedang berjalan. Ia mengatakan, perkembangan revitalisasi salah satu cagar budaya di Solo itu berjalan dengan baik dan diperkirakan rampung pada akhir tahun ini.

Baca juga: Puji Kepemimpinan Gibran, Bima Arya: ‘Walaupun Baru, tapi Gas Pol Inovasinya’

“Revitalisasi sudah berjalan dengan baik, sebentar lagi selesai. Akhir tahun selesai, sementara ini masih berjalan,” terang Bhre.

Pada kesempatan yang sama, Gibran menambahkan, pertemuan tersebut membahas event yang akan dijalankan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Solo dengan Mangkunegaran.

Pemkot Solo sendiri berencana akan memperbaiki kordior yang berada di jalan Gatot Subroto. Nantinya, sepanjang jalan tersebut akan disulap layaknya Malioboro yang ada di Yogyakarta.

“Nanti akan kita sinkronkan agenda event antara Mangkunegaran dengan Pemkot Solo apalagi jalan Gatot Subroto dan Ngarsopuro yang ada di depan Pura Mangkunegaran akan kita perbaiki,” kata Gibran.

Gibran mengatakan, nantinya halaman Mangkunegaran yang cukup luas akan digunakan sebagai lahan parkir. Nantinya wisatawan akan bebas berjalan-jalan di kawasan tersebut.

Baca juga: Enggan Dikaitkan dengan Hal Mistis, Ini Maksud Gibran Pakai Kalung Rajamala

“Ya nanti lebih baik dari Malioboro lah, tahun depan,” ujar Gibran.

Gibran mengaku sudah membuat konsep tentang penataan lokasi itu. Ia menyebut, nantinya akan ada pedagang kali lima dan memamerkan produk-produk terbaik dari kota Solo.

“Nanti agak beda dikit dengan sunday market yang dulu pernah berjalan,” tandasnya.

Editor: Ahmad Muhlisin

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

TERPOPULER