31 C
Kudus
Jumat, Januari 23, 2026

Sosok Alisya Sering Torehkan Prestasi, Jadikan Sukun Youth Series Ajang Menambah Jam Terbang

BETANEWS.ID, KUDUS – Sorak Sorai penonton terdengar jelas di GOR Sukun Sport Center ketika menyemangati atlet yang bertanding dalam ajang Sukun Youth Series II Season 2025/2026, Sabtu (15/11/2025). Di sisi lapangan, tampak sejumlah atlet tenis meja terlihat semangat merebut poin demi poin untuk menjadi yang terbaik.

Tak terkecuali Alisya Aimee Maliqa (16) yang turun di katagori youth atau kelompok umur (KU) 19 tahun. Atlet asal Jakarta yang membawa nama klub Garuda JY tersebut senang bisa tampil di kejuaraan tingkat nasional tersebut.

Baca Juga: Validasi Data Penerima TKGS 2026 Ditarget Rampung Awal Desember

-Advertisement-

Apalagi banyaknya klub-klub besar yang ikut serta dalam ajang itu, dapat menambah pengalamannya dalam mengembangkan potensi di cabang olahraga tersebut.

“Ajang seperti ini sangat perlu bagi atlet-atlet Indonesia, terutama bagi saya pribadi. Karena pertandingan ini bisa memperbanyak pengalaman jam terbang serta mengejar prestasi,” bebernya saat ditemui usai pertandingan, Sabtu (15/11/2025).

Ia mengaku, sering mengikuti kejuaraan tenis meja semacam even yang digelar oleh PT Sukun Wartono Indonesia itu. Bahkan pihaknya sering menjadi juara di tingkat nasional hingga internasional.

“Seperti pekan kemarin saya berhasil menjuarai Makasar Open. Kemudian untuk ajang internasional pernah Juara 3 dalam ajang Ellite Hopes & Junior Internasional Table Tennis Championssip, di Malaysia,” tuturnya.

Prestasi yang membanggakan itu tak lepas dari kerja kerasnya dalam berlatih dengan semangat dan mental yang kuat seperti baja. Dia menuturkan, awal mula tertarik dengan pimpong saat dirinya berusia 10 tahun.

“Berawal karena ayah hobi dengan pimpong, meskipun tidak sebagai atlet profesional. Dari situ, muncul ketertarikan untuk bermain pimpong seperti ayah,” ujarnya.

Sampai detik ini, wanita yang akrab disapa Alisya itu punya harapan besar untuk bisa tampil di kejuaraan tingkat dunia. Dalam keikutsertaan dalam ajang tersebut, Alisya mengaku tidak menargetkan juara.

Baca Juga: IKASI Talk 2025: Alumni Sistem Informasi UMK Buktikan Daya Saing di Dunia Kerja

Pertandingan yang diikutinya itu dijadikan sebagai pengalaman untuk melangkah dan progres pada kejuaraan berikutnya. “Tidak muluk-muluk menargetkan juara. Tapi ini akan menjadi tolok ukur seberapa kemampuan saya,” tuturnya.

Sebagai informasi, even Sukun Youth Series II Season 2025/2026 di Sukun Sport Center, digelar selama tiga hari, Jumat-Minggu (14-16/11/2025). Ada sebanyak 200-an atlet dari 21 klub yang datang dari delapan provinsi di Indonesia.

Editor: Haikal Rosyada

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

TERPOPULER