31 C
Kudus
Jumat, April 18, 2025

Penambalan Jalan Berlubang di Kudus Molor hingga H-2 Lebaran

BETANEWS.ID, KUDUS – Bupati Kudus Sam’ani Intakoris dan Wakil Bupati Kudus Bellinda Putri Sabrina Birton mempunyai Tim Saber Jalan Berlubang. Tim ini bertugas menambal jalan berlubang dengan target H-7 Lebaran sudah selesai.

Namun saat dikonfirmasi, Sam’ani mengatakan, saat ini tim Saber Jalan Berlubang berhenti dulu, karena sering turun hujan.

“Sementara ini off dulu. Nanti kalau sudah tak hujan, Tim Saber main lagi menambal jalan berlubang,” ujar Sam’ani saat meninjau banjir di Kecamatan Mejobo, Selasa (25/3/2025).

-Advertisement-

Baca juga: Bupati Kudus Targetkan Penambalan Jalan Berlubang Selesai H-7 Lebaran

Sam’ani mengungkapkan, progres penambalan jalan berlubang kurang lebih hampir 85 persen.

“Masih ada ratusan lubang jalan. Kami akan segera lakukan penambalan, ketika sudah terang (tidak hujan),” bebernya. 

Sam’ani menuturkan, target selesai penambalan semua lubang jalan adalah H-7 Lebaran. Namun, jika tidak bisa, H-2 harus selesai semua.

“Target selesai kita itu H-7 Lebaran. Tapi, kalau gak bisa, kami targetkan selesai di H-2, karena mau dikebut malah hujan terus,” dalihnya.

Baca juga:  BPJ Wilayah Pati Bentuk Timsus Perawatan Jalan Selama Lebaran

Disinggung bahwa hujan jadi kendala kerja tim saber penambal jalan, Sam’ani menampiknya. Dia menganggap hujan adalah anugerah. 

“Rahmat tuhan jangan dianggap kendala, bahaya. Hujan ini adalah anugerah, teman-teman bisa istirahat, nanti kalau sudah terang, kami lanjut lagi untuk menambal jalan berlubang,” ungkapnya. 

Editor: Ahmad Muhlisin

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

TERPOPULER