31 C
Kudus
Rabu, Desember 11, 2024

Debat Terakhir Pilkada Jepara Angkat Tema Penyelarasan Pembangunan Daerah dengan Pusat

BETANEWS.ID, JEPARA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Jepara akan mengadakan debat publik ketiga Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jepara pada Minggu, (19/11/2024) di Eat & Meet, Bandengan, Jepara pukul 19.00 WIB.

Komisioner KPU Jepara, Muhammadun, menjelaskan, dalam debat ketiga nanti, tema yang akan diangkat yaitu penyelarasan pembangunan daerah dengan nasional dan memperkokoh NKRI.

Adapun sub temanya terdiri dari enam poin, yaitu penguatan kualitas infrastruktur serta layanan konektivitas transportasi dan informasi, kemudian basis data koperasi, UMKM, dan ekonomi kreatif.

-Advertisement-

Baca juga: Gus Nung dan Wiwit Saling Serang Tanggapi Isu Penambangan Pasir Laut di Jepara

Pendampingan wirausaha dan formalisasi usaha, fundamentalisme dan ekstremisme, moderasi beragam, dan terakhir pluralisme, multikulturalisme, dan penguatan nasionalisme.

“Tim panelis nantinya akan menyusun pertanyaan-pertanyaan sesuai dengan tema dan sub tema yang sudah ditentukan,” katanya.

Lebih lanjut ia mengatakan karena debat kedua dan debat ketiga nanti tempatnya sama, maka mekanisme skema pengamanan nantinya tidak jauh berbeda dengan debat kedua.

Kemudian terkait pendukung, juga sama dengan debat kedua. Mereka nantinya akan berangkat ke lokasi secara bersamaan, kemudian berjalan kaki menuju lokasi debat karena terbatasnya area parkir.

Baca juga: Debat Kedua Pilkada Jepara: Dua Paslon Adu Program Perbaiki Jalan Rusak

Sedangkan untuk jumlah pendukung yang diperbolehkan untuk masuk ke area debat juga sama seperti debat sebelumnya, yaitu hanya 50 orang per pasangan calon (paslon).

“Nanti hari Jumat (15/11/2024), akan kita undang Polres dan LO dari masing-masing paslon kalau misal nanti ada kesepakatan-kesepakatan baru di debat ketiga nanti,” ujarnya.

Untuk segmen dalam debat terakhir nanti juga sama dengan debat sebelumnya. Untuk segmen pertama berisi penyampaian visi-misi dari masing-masing Paslon. Segmen kedua, berisi pendalaman visi-misi di mana masing Paslon akan menjawab pertanyaan yang sudah disusun oleh tim panelis.

Kemudian sesi ke-empat berisi tanya jawab antar calon bupati. Sesi kelima berisi tanya jawab antar calon wakil bupati, di mana calon bupati boleh ikut menjawab asalkan waktunya masih tersedia, dan segmen terakhir closing statement dari masing-masing paslon.

Editor: Ahmad Muhlisin

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

42,000FansSuka
13,322PengikutMengikuti
30,973PengikutMengikuti
149,000PelangganBerlangganan

TERPOPULER