BETANEWS.ID, KUDUS – Ratusan anggota Pramuka dari berbagai sekolah Kecamatan Undaan HUT ke 63 Pramuka di lapangan Desa Kalirejo, Kecamatan Undaan, Kabupaten Kudus, Rabu (14/8/2024).
Sebelum mulainya upacara, lima perwakilan pelajar lengkap dengan kostum tari menunjukan tari gambyong untuk menyambut Pj Bupati Kudus sebagai pembina upacara.
Baca Juga: KPI IAIN Kudus Siapkan Talenta Terbaik untuk Meka TV
Tak hanya itu, usai upacara, terlihat berbagai pertunjukan mewarnai kemeriahan di hari Pramuka tersebut. Di antaranya, mulai penerbangan balon hingga burung sebanyak 63 ekor, pertunjukan aksi pencak silat cilik dari Pagar Nusa Kecamatan Undaan.
Kemudian, terlihat Pramuka Kwartir Ranting Undaan merangkai batang bambu dan tongkat untuk dijadikan jembatan penyeberangan. Sementara di grup lain, ada yang merangkai tongkat menjadi dua gardu pandang yang cukup tinggi. Jembatan penyeberangan itu pun kemudian dilewati sepeda motor. Sementara gardu pandang kemudian dipanjat dan digunakan untuk aksi semaphore.
Dalam kesempatan tersebut, Pj Bupati Kudus, Muhammad Hasan Chabibie terlihat senang bisa hadir dalam kegiatan itu. Ia juga tak sungkan mengajak foto pelajar atau anggota Pramuka di Kecamatan Undaan.
Saat ditemui Hasan mengatakan, pihaknya senang bisa menyaksikan kemeriahan dan semangat para anggota Pramuka, khususnya di Kabupaten Kudus. Peran kegiatan Pramuka selama ini sangat positif dan bisa membentuk karakter, kedisiplinan, dan kemandirian bagi pelajar.
“Saya kira ini sisi positif yang terus menerus dikembangkan oleh Pramuka ini sendiri. Sehingga ini memberikan dampak positif bagi dunia pendidikan, kita maupun dunia permasyarakatan secara umum,” ungkapnya, Rabu (14/8/2024).
Pihaknya secara tidak langsung dibuat takjub dalam atraksi yang dipertontonkan pelajar Pramuka Kwaran Undaan yang membangun jembatan dengan tongkat dan tali Pramuka.
“Kita juga sama-sama menyaksikan beberapa atraksi, ada pencaksilat Pagar Nusa, bangun jembatan dalam kondisi yang sangat emergensi, kemudian juga beberapa atraksi lainnya. Ini menunjukkan kreativitas oleh adik-adik Pramuka di kabupaten Kudus,” jelasnya.
Baca Juga: Dinas PKPLH Kudus Terima Mesin Cacah dari Mahasiswa Udinus
Sementara itu, Ketua Panitia HUT Pramuka ke 63 Kudus, Kliwon mengaku, dalam penyelenggaraan acara itu dengan persiapan yang sangat singkat. Menurutnya, acara itu dengan persiapan selama dua pekan. Atas dukungan semua pihak, baik dari pemerintah Desa Kalirejo, Camat Undaan, dan seluruh pelajar SD hingga SMA di Kecamatan Undaan.
“Kami bekerjasama dengan pemerintah Desa Kalirejo, Camat Undaan untuk membantu suksesnya acara ini. Kemudian soal pendanaan kami libatkan dari SD/MI, SMP/MTs, MA/SMK yang ada di wilayah Kecamatan Undaan. Jadi tidak melibatkan kecamatan lain untuk pendanaan,” ujarnya.
Editor: Haikal Rosyada

