31 C
Kudus
Rabu, Februari 12, 2025

Tak Gentar di Kandang Banteng, Relawan Prabowo-Gibran Akan Birukan Jepara

BETANEWS.ID, JEPARA – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Relawan Nderek Guru (Ndaru) Jepara menggelar Kirab Indonesia Maju, Selasa (6/2/2024). Kegiatan kirab dimulai dengan berziarah ke Makam Ratu Kalinyamat yang berada di Masjid Astana Astana Sultan Hadlirin Mantingan. 

Sesuai berziarah, rombongan yang menggunakan sepeda motor dan mobil kemudian berjalan menuju Monumen Tiga Perempuan di Pertigaan Ngabul. Dari lokasi monumen kemudian berlanjut menuju Jalan Pemuda, Tugu Kartini, dan Tugu Pancasila. 

Dari tugu pancasila, rombongan kemudian berhenti di Posko Ndaru Jepara yang berada di Jalan Mangunsarkoro. Di tempat tersebut juga sekaligus dilakukan peresmian Posko Ndaru oleh Ketua Umum Ndaru, Aditya Yusman.

-Advertisement-

Baca juga: Tak Terbendung! Puluhan Ribu Warga Pati Datang Dukung Prabowo-Gibran saat Kampanye Akbar

Dari posko, rombongan kirab kemudian berlanjut menuju panggung rakyat yang berlokasi di samping Alun-Alun 1 Jepara atau di depan Kantor Bupati Jepara. Selain kirab dan panggung rakyat, kegiatan kampanye pasangan nomor urut dua, akan dilanjut dengan Jepara Bershalawat yang dihadiri oleh Habib Luthfi bin Yahya. 

“Kegiatan hari ini bertepatan dengan waktu zonasi kampanye pasangan Prabowo-Gibran di wilayah Jawa Tengah. Ada simpatisan, relawan, dan dari partai pendukung yang ikut memeriahkan kegiatan kirab hari ini,” kata Aditya Yusman, Ketua Umum Ndaru. 

Lebih lanjut ia mengatakan, dari kegiatan tersebut ia berharap dukungan masyarakat Jawa Tengah khususnya Jepara dapat mengalir pada Prabowo-Gibran, sehingga nantinya suara di Jepara yang selama ini didominasi oleh Kandang Banteng dapat berubah menjadi biru Ndaru. 

“Kita target dari kegiatan hari ini harapannya suara di Jepara dapat menjadi biru langit (seperti) biru Ndaru,” tambahnya.

Baca juga: Giliran Serikat Pekerja Juwana Dukung Prabowo-Gibran di Pilpres 2024 

Kegiatan Kirab yang diawali dengan berziarah di makam Ratu Kalinyamat menurut Aditya memiliki dua makna. Pertama, hal tersebut sesuai dengan pesan dari Habib Luthfi, agar selalu menjaga dan menghormati jasa pahlawan. Alasan kedua, karena menurutnya, Ndaru memiliki kedekatan dengan Jepara. 

“Ndaru ini juga memiliki kedekatan dengan Jepara yaitu darin Dewandaru sehingga Ndaru ini ada di Jepara,” katanya. 

Editor: Ahmad Muhlisin 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

42,000FansSuka
13,322PengikutMengikuti
30,973PengikutMengikuti
153,000PelangganBerlangganan

TERPOPULER