BETANEWS.ID, KUDUS – Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Kudus akan mengupayakan pemasangan wifi gratis di 28 Desa Wisata. Ini merupakan bentuk dukungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kudus dalam mengembangkan objek wisata di desa-desa tersebut.
Plt Kepala Disbudpar Kudus Mutrikah mengatakan, tak semua desa wisata yang ada di Kudus punya wifi gratis. Jika ada, akses wifi gratis itu disediakan oleh pengelola, bukan dari Pemkab.
“Belum semua desa wisata di Kudus ada akses wifi gratis. Oleh sebab itu, akan kami usulkan agar 28 desa wisata di Kudus bisa diberi akses wifi gratis,” ujar perempuan yang akrab disapa Tika kepada Betanews.id, Jumat (4/2/2022).
Baca juga: Resmi jadi Desa Wisata, Desa Japan Unggulkan Kuliner Jadul untuk Tarik Wisatawan
Pihaknya saat ini sudah berkoordinasi dengan Dinas Komunikasi dan Informatika Kudus, tentang pengadaan wifi gratis di desa wisata. Dia pun berharap wifi gratis itu bisa segera terealisasi.
“Kami sudah bicara dengan pihak Diskominfo Kudus, semoga saja wifi gratis untuk 28 Desa Wisata di Kudus bisa terwujud tahun ini,” bebernya.
Baca juga: Desa Gondosari Dikukuhkan jadi Desa Wisata Berkat Seni Budaya dan Sampah
Menurutnya, wifi gratis untuk desa wisata sangat penting. Dengan adanya wifi gratis, seluruh Desa Wisata di Kudus diharapkan mampu menarik minat dan membuat nyaman para pengunjung. Sehingga dengan banyaknya pengunjung, ke depan desa wisata mampu berkembang dan mandiri secara ekonomi.
“Wifi gratis akan membuat Desa Wisata Kudus bisa mempromosikan potensi desa ke penjuru Indonesia, bahkan luar negeri. Diharapkan kelak desa wisata di Kudus bisa maju,” tandas Tika.
Editor: Ahmad Muhlisin

