31 C
Kudus
Selasa, Januari 27, 2026

Dua Calhaj Kloter 8 Asal Kudus Dilarikan ke RS Dr Moewardi Solo

BETANEWS.ID, BOYOLALI – Dua jemaah calon haji asal Kabupaten Kudus harus menunda keberangkatannya ke Tanah Suci lantaran menjalani perawatan di RS Dr Moewardi, Solo. Namun, pihak Asrama Haji Donohudan tidak menyebutkan nama calhaj tersebut. Dengan tambahan itu, hingga saat ini ada empat calhaj yang belum bisa berangkat ke Tanah Suci karena sakit.

“Untuk yang tertunda ada 4 jemaah yang dirawat di RST TNI Angkatan Udara (AU) ada 2 dan di Moewardi ada 2. Tadi ada yang diobservasi, tapi alhamdulillah sudah baik dan bisa bergabung dengan jemaah yang lainnya ke kamar di gedung Mekkah,” jelas Koordinator Humas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Solo, Sarip Sahrul Samsudin, Rabu (8/6/2022).

Sahrul menyebut, dua jemaah asal Kudus itu hingga saat ini belum diketahui penyakit yang dieritanya.

-Advertisement-

Baca juga: Seluruh Calhaj Asal Kudus Sudah Tiba di Asrama Haji Donohudan

“Kalau yang di RS DR Moewardi kita nunggu hasil dari tim medis bidang kesehatan. Kalau yang sebelumnya di TNI AU itu konjungtivitis dan anemia,” sebutnya.

Setelah calon jemaah haji dipastikan dalam kondisi keadaan sehat, lanjut Sarip, maka akan segera dijadwalkan terbang ke Madinah dan bisa menunaikan ibadah haji.

Maka dari itu, Sarip mengimbau kepada jemaah calon haji untuk menjaga kesehatan sebelum diberangkatkan ke AHD, baik kesehatan fisik maupun kesehatan mental.

“Terutama menjelang keberangkatan ke Embarkasi Solo, jadi Kesehatan benar-benar dijaga. Jangan lelah sebelum berangkat. Untuk kegiatan-kegiatan pra-berangkat ini, seperti tasyakuran dan sebagainya mungkin bisa disesuaikan dengan keadaan yang ada, jangan terlalu capek jadi sampai di embarkasi ini masih dalam kondisi fit,“ tandas dia.

Editor: Ahmad Muhlisin

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

TERPOPULER