31 C
Kudus
Senin, Januari 26, 2026

Sempat Bawa Persipa Promosi Liga 2, Nazal Mustofa Kembali Ditunjuk jadi Pelatih Laskar Saridin

BETANEWS.ID, PATI – Persipa Pati resmi menunjuk Nazal Mustofa sebagai pelatih kepala untuk menakhodai Laskar Saridin pada lima laga terakhir fase Grup A Liga Nusantara 2025/2026. Penunjukan ini menjadi langkah strategis manajemen untuk membangkitkan performa tim di sisa kompetisi.

Nama Nazal Mustofa bukan sosok asing bagi Persipa. Pelatih berlisensi A AFC itu memiliki rekam jejak kuat bersama klub kebanggaan masyarakat Pati tersebut. Pada 2021 lalu, ia sukses membawa Persipa menjuarai Liga 3 Jawa Tengah sekaligus mengantarkan tim promosi ke Liga 2 pada musim berikutnya.

Baca Juga: Lima Laga Tanpa Kemenangan, Persipa Pati Pasang Tekad Bangkit di Magelang

-Advertisement-

CEO Persipa Pati, Rafi Rizqullah Arifin menyebut, kehadiran Nazal diharapkan mampu menghadirkan energi dan semangat baru bagi tim dalam melanjutkan perjuangan di Liga Nusantara musim ini.

“Coach Nazal bukan sosok asing bagi Persipa. Beliau adalah pelatih yang memiliki pemahaman mendalam terhadap karakter tim, budaya klub, serta sejarah perjalanan Persipa, termasuk peran pentingnya dalam membawa Persipa naik dari Liga 3 ke Liga 2. Pengalaman, kedekatan emosional dengan klub, dan kepemimpinannya di ruang ganti menjadi pertimbangan utama dalam keputusan ini,” ujar Rafi Rizqullah Arifin, Jumat (2/1/2026).

Manajemen berharap, sentuhan tangan dingin Nazal kembali terlihat dan mampu membawa Persipa keluar dari situasi sulit.

Menurut Rafi, tim membutuhkan figur pemimpin yang mampu menghadirkan stabilitas di tengah tekanan kompetisi.

“Manajemen menilai bahwa di sisa laga yang ada, Persipa membutuhkan sosok pemimpin yang mampu menghadirkan stabilitas, ketenangan, dan kepercayaan diri bagi seluruh pemain dan staf. Kehadiran Coach Nazal diharapkan mampu memperkuat fondasi tim, meningkatkan disiplin kerja, serta memaksimalkan potensi skuad yang ada,” ucapnya.

Selain target performa, manajemen juga menekankan pentingnya identitas dan karakter permainan Persipa tetap terjaga hingga akhir musim.

“Fokus utama kami saat ini adalah memastikan Persipa Pati menutup musim dengan performa terbaik, menunjukkan karakter Wani Ngeyel di setiap pertandingan, dan menjaga kehormatan klub sebagai representasi kebanggaan masyarakat Pati,” ungkapnya.

Sementara itu, Nazal Mustofa mengaku antusias mendapat kepercayaan untuk kembali memimpin Laskar Saridin. Ia menyebut Persipa memiliki tempat tersendiri dalam perjalanan kariernya sebagai pelatih.

“Saya tentunya selalu respek dengan Persipa lewat sejarah positif yang pernah kita lalui. Dan kini manajemen meminta saya kembali. Mudah-mudahan dengan sisa laga yang ada, kita bisa maksimalkan,” sebutnya.

Pada Kamis (1/1/2026) pagi kemarin, Nazal langsung memimpin sesi latihan perdana bersama Ikhfanul Alam dan rekan-rekan. Ia mulai melakukan pembenahan, baik dari sisi mental maupun taktikal permainan.

“Kita sudah koordinasi dengan staf pelatih dan pendekatan ke pemain. Mentalitas kita benahi, taktikal juga mulai kita masukkan dan saya lihat anak-anak antusias berlatih guna berjuang agar tidak masuk dalam jurang degradasi,” ujar Nazal lagi.

Baca Juga: Terjebak di Dasar Klasemen, Persipa Pati Hadapi Tantangan Berat

Ia pun meminta dukungan penuh dari suporter dan masyarakat Pati agar Persipa mampu bangkit di lima laga penentuan.

“Mohon doa restu dari suporter dan masyarakat Kabupaten Pati. Mohon doa dan dukungannya di lima laga terakhir. Dan untuk pemain, ayo segera bangkit. Lupakan yang sudah dan fokus penuh untuk bangkit di lima laga terakhir,” pungkasnya. 

Editor: Haikal Rosyada

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

TERPOPULER