BETANEWS.ID, JEPARA – Tidak hanya menjual pakaian jadi, Kenes Kidswear, toko pakaian anak yang berlokasi di Jalan Dr. Sutomo, Kelurahan Kauman, Kecamatan/Kabupaten Jepara juga melayani pesanan dengan desain khusus atau costum.
Pemilik Kenes Kidswear, Effy Retno Indarwati (36) bercerita usaha pakaian yang ia rintis pada tahun 2022 lalu itu terinspirasi dari anak perempuannya.
Baca: SYAM’S Indonesia Handicraft, Produk Tas Anyaman Limbah Plastik yang Tembus Pasar Global
Effy yang senang mendadani anaknya, kemudian berpikir untuk mengembangkan minatnya di dunia pakaian menjadi peluang usaha.
Sebelumnya, sekitar tahun 2014, Effy mengatakan ia memang sudah pernah merintis usaha pakaian melalui sistem Pre Order (PO), tetapi khusus untuk pakaian dewasa.
Usaha itu ia jalankan saat masih menjadi karyawan di salah satu perusahaan swasta di Jepara selama 13 tahun.
“2022, setelah saya di PHK akhirnya kepikiran untuk buka usaha lagi. Terus 2023 buka toko ini,” kata Effy saat ditemui di tokonya, Sabtu (29/11/2025).
Untuk mengembangkan peluang pasar, Effy mengatakan ia juga melayani pembeli yang ingin membuat baju dengan desain khusus. Pembeli menurut Effy boleh membawa desain sendiri atau dari desain yang sudah dimiliki di tokonya.
“misalnya mau request desain kita juga melayani, ngga cuma yang dijual di toko aja,” ujar Effy.
Harga pakaian yang dijual juga cukup murah, mulai dari Rp50-200 ribu untuk anak baru lahir hingga berumur 12 tahun.
Untuk memenuhi permintaan pembeli, saat ini Effy memiliki tiga penjahit khusus yang merupakan penjahit di sekitar kediaman rumahnya yaitu Di Desa Srobyong, Kecamatan Mlonggo, Kabupaten Jepara.
“Untuk harga, kita menjual dengan harga yang merakyat, mulai Rp50-200 ribu,” sebut Effy.
Saat ini, Effy mengatakan ia memang sedang fokus untuk memperlebar target pembeli bajunya di dalam daerah sendiri.
Namun, meski masih berfokus untuk mengembangkan penjuaan dia area Kabupaten Jepara, produknya saat ini sudah mampu menjangkau pembeli dari luar daerah. Seperti Bandung dan Jakarta.
Dalam sebulan Effy biasanya mampu memproduksi pakaian sekitar 50-70 pakaian.
Baca Juga: Mudah Diternak, Budidaya Kambing Boer Mulai Diminati Peternak Jepara
“Untuk penjualan ini masih fokus dulu yang pesan secara online ya, yang di toko masih kita kembangkan, jadi stoknya memang ngga terlalu banyak yang di toko,” katanya.
Selain menjual pakaian yang dikenakan sehari-hari, Effy mengatakan ia juga memiliki produk baru berupa pakaian yang dikombinasikan dengan kain tradisional. Berupa Batik dan Tenun.
Editor: Haikal Rosyada

