31 C
Kudus
Kamis, Juni 12, 2025

Satu Jemaah Haji Asal Kudus Meninggal dan Dimakamkan di Tanah Suci

BETANEWS.ID, KUDUS – Innalillahi wa innailaihirojiun, Ngatmi Djasuri (67), jemaah haji asal Kabupaten Kudus meninggal dunia di tanah suci pada Selasa (27/5/2025) sekitar pukul 13.00 Waktu Arab Saudi.

Informasi tersebut disampaikan oleh Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Kudus, Suhadi. Ia mengatakan, jemaah yang meninggal merupakan warga Desa Mijen RT 6 RW 2, Kecamatan Kaliwungu, Kabupaten Kudus.

Baca Juga: Tambang Galian C di Kudus Makan Korban, Satu Meninggal dan Satu Luka-luka

-Advertisement-

Jemaah haji tersebut masuk dalam kloter 47 dari Kelompok Bimbingan Ibadah Haji (KBIH) Arwaniyah yang diberangkat ke Asrama Haji Donohudan pada Selasa, 13 Mei 2025, kemudian berangkat ke Tanah Suci pada Rabu, 14 Mei 2025.

“Kami turut berduka cita atas meninggalnya satu jemaah asal Kudus yang sedang melaksanakan ibadah haji di tahun ini,” bebernya.

Ia menyebut, meninggalnya satu jemaah haji itu dikarenakan sakit. Menurutnya, alhamhum sempat merasa tidak enak badan dan tubuhnya gemetar usai mandi dengan menggunakan air hangat, sehari sebelum meninggal dunia.

“Kemudian, sempat membaik setelah meminum air hangat. Sekitar pagi jam 3, almarhumah juga sempat ikut ziarah ke Masjidil Haram tanpa ada keluhan apapun,” ungkapnya.

Namun setelahnya, kondisi almarhum kembali tidak stabil. Bahkan sempat merasa sesak nafas setelah salat dhuhur berjamaah di hotel tempatnya menginap.

“Melihat kejadian itu, teman serombongan akhirnya membawa agar mendapatkan perawatan kesehatan. Namun, jemaah akhirnya meninggal dunia,” jelasnya.

Baca Juga: Tambang Galian C di Kudus Makan Korban, Satu Meninggal dan Satu Luka-luka

Ia menambahkan, pihaknya tetap melakukan pemantauan secara jarak jauh kepada seluruh jemaah haji yang saat ini tengah menjalankan ibadah Rukun Islam ke lima itu. Ia mendoakan, agar seluruh jemaah haji asal Kabupaten Kudus dalam kondisi sehat hingga pulang ke kampung halamannya dan menjadi haji yang mabrur.

“Almarhum dimakamkan di sana (Arab Saudi) pada Selasa (27/5/2025),” imbuhnya.

Editor: Haikal Rosyada

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

TERPOPULER