BETANEWS.ID, PATI – Persipa Pati dipastikan terdegradasi ke Liga 3 untuk musim depan setelah kalah dari Persikas Subang dengan skor 0-1 di Stadion Joyokusumo,Jumat (21/2/2025). Kepastian degradasi itu setelah Persipura berhasil mendapatkan poin penuh saat menjamu tamunya RANS Nusantara FC di hari yang sama.
Hasil buruk ini, membuat tim kebanggaan masyarakat Pati ini tak bisa terselamatkan lagi dari jurang degradasi yang memang sudah terbuka lebar. Atas kondisi tersebut, Pelatih Karateker Persipa Pati, Sasi Kirono, meminta maaf atas hasil buruk yang dicapai tim Laskar Saridin.
“Tidak banyak yang saya katakan. Ini sangat mengecewakan, kita terdegradasi. Saya minta maaf,” ujar Sasi Kirono.
Baca juga: Kulo Nuwun Liga 3! Jumat Keramat, Persipa Tamat
Terkait dengan hasil buruk ini, dirinya juga tidak mau menyalahkan siapapun karena semua bertanggung jawab.
“Apa yang salah, itu sangat sulit untuk menjawab. Kita tidak mau saling menyalahkan, pasti kita semua harus bertanggungjawab,” imbuhnya.
Kemudian, untuk sisa laga menghadapi RANS Nusantara nanti, pihaknya akan menyerahkan kepada manajemen. Namun yang pasti, timnya harus menuntaskan pertandingan babak playoff ini.
Baca juga: Misi Sulit Persipa untuk Selamat dari Jurang Degradasi
Lebih lanjut ia sampaikan, semua pasti kecewa dengan hasil yang diraih Persipa. Kepada suporter, ia meminta maaf belum bisa berbuat banyak. Dirinya berharap, suporter tetap memberikan dukungan meskipun Persipa turun ke Liga 3.
“Mudah-mudahan cepat naik lagi. Terima kasih atas supportnya selama ini. Sekali lagi, saya mohon maaf yang sebesar-besarnya,” ucapnya.
Editor: Ahmad Muhlisin