31 C
Kudus
Selasa, Maret 18, 2025

Mobil Dinas Bupati dan Wabup Kudus Sudah Ready, Ini Plat Nomor Cantiknya

BETANEWS.ID, KUDUS – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kudus telah menyiapkan dua mobil dinas baru untuk Bupati dan Wakil Bupati Kudus terpilih, yaitu Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid EV 2.0L Q HV CVT TSS Modellista.

Plat nomor cantik juga telah dipesankan untuk dua kendaraan dinas Bupati dan Wakil Bupati Kudus yang akan dilantik besok, Kamis (20/2/2025). 

Kepala Bagian (Kabag) Umum Sekretaris Daerah (Setda) Kabupaten Kudus, Abjad Atfitah Noor, mengatakan, akan ada dua plat nomor untuk mobil dinas pimpinan daerah, yakni plat nomor yang berwarna merah dan plat nomor umum empat digit.

-Advertisement-

Baca juga: Telan Anggaran Rp1,28 M, Ini Jenis Mobil Dinas Bupati dan Wakil Bupati Kudus

“Kalau yang merah kan jelas, ya, nomor plat mobil dinasnya. Untuk yang plat nomor umum ini ada requets dari Pak Bupati dan Bu Wakil Bupati Kudus,” ujar Abjad kepada Betanews.id di ruang kerjanya, Rabu (19/2/2025).

Dia menuturkan, empat digit angka plat nomor request Bupati Kudus untuk mobil dinasnya yakni K 1700 XB. Sementara yang request dari Wakil Bupati Kudus yakni K 1800 XB.

“Nomor itulah yang direquest, dan nomor cantik kesukaan beliau-beliaunya. Terkait alasannya memilih nomor tersebut, kami tak mengetahuinya secara pasti,” bebernya. 

Dia menuturkan, mobil dinas baru Bupati dan Wakil Bupati Kudus sudah datang sejak 15 Februari 2025. Plat yang terpasang di kedua kendaraan tersebut adalah plat nomor sementara.

Baca juga: Sam’ani Akan Lewat Jembatan Tanggulangin Sepulang Retret, Begini Prosesinya

“Sedangkan plat nomor request dari kedua pimpinan daerah tersebut masih diproses di Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (Samsat) Kudus,” ungkapnya. 

Dia menuturkan, pengadaan dua unit mobil dinas tersebut menelan anggaran kurang lebih sebesar Rp1,28 miliar. Nominal tersebut untuk mobil dinas Bupati Kudus kurang lebih sebesar Rp640 juta. Sementara yang untuk wakil Bupati Kudus sebesar Rp643 juta.

“Harga tersebut sudah di bawah pagu anggaran yang ditentukan yakni Rp702,9 juta. Artinya kita sudah melakukan efisiensi atau penghematan,” jelasnya.

Editor: Ahmad Muhlisin

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

TERPOPULER