BETANEWS.ID, KUDUS – Pasangan Bakal Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Kudus, Sam’ani Intakoris dan Bellinda Putri Sabrina Birton mendaftar penjaringan di Partai Gerindra dan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Kamis (16/5/2024).
Sebelumnya, pasangan calon (paslon) nonpartai ini sudah mendaftar ke semua partai yang membuka penjaringan. Masuk ke arena politik dari latar belakang birokrat dan pengusaha, membuat mereka harus kerja keras untuk mendapatkan rekomendasi partai.
Sam’ani mengaku bersyukur pendaftaran bakal Cabup dan Cawabup Kudus di Partai Gerindra dan PDIP berjalan lancar. Palagi, mereka juga disambut dengan baik.
Baca juga: Sandung Hidayat Daftar Cawabup Kudus di PDIP, Sinyal Gerindra dan PDIP Berkoalisi?
“Kita melamar di beberapa parpol, termasuk di PDIP ini dalam rangka mempersatukan. Kita bareng-bareng untuk membangun Kudus yang kita cintai ini,” ujar Sam’ani di Kantor Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDIP Kudus, Kamis (16/5/2024).
Soal Gerindra dan PDIP punya jagoan masing-masing, sementara mereka daftar satu paket, Sam’ani mengaku akan melihat situasi dan kondisi dinamika politiknya
“Intinya ini sebagai pembelajaran kita bersama dan sebagai inovasi politik. Bahwa kita melamar di beberapa partai sebagai pasangan Cabup dan Cawabup Kudus,” bebernya.
Bellinda menambahkan, sebelum ke PDIP mereka berdua ke Partai Gerindra dengan tujuan sama yakni mendaftar sebagai Cabup dan Cawabup Kudus di Pilkada 2024. Apa yang dilakukan mereka berdua sebagai langkah mengikuti mekanisme partai untuk bisa maju dalam Pilkada Kudus.
Baca juga: Sam’ani-Bellinda Tunjukkan Keseriusan Maju Pilkada Kudus, Sudah Daftar di 5 Partai
“Harapannya, rekomendasi partai bisa jatuh pada kami berdua. Mungkin nanti hasilnya tidak sesuai dengan kami inginkan, ya, kami terima,” ujar Bellinda.
“Intinya kami siap mengikuti mekanisme dari partai politik. Kami sadar bukan dari orang partai, sebagai bentuk keseriusan kami pun mendaftar di beberapa partai, termasuk di Golkar dan Gerindra,” bebernya.

