31 C
Kudus
Senin, Januari 26, 2026

Capaian Vaksinasi Lansia Dosis Pertama di Kudus Baru 37,7 Persen

BETANEWS.ID, KUDUS – Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten (DKK) Kudus Badai Ismoyo menyebut capaian  vaksinasi untuk warga lanjut usia (lansia) dosis pertama baru mencapai 37,7 persen. Artinya, dari target 71.098 orang, yang sudah divaksin sampai dengan Senin (8/11/2021), baru 26.799 orang.

“Sedangkan untuk yang dosis kedua sudah ada 13.158 orang yang sudah divaksin. Sekitar 18,5 persen dari total sasaran,” ungkap Badai, Selasa (9/11/2021).

Menurut Badai, capaian inilah yang menyebabkan Kudus belum bisa keluar dari level 3 Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM). Sebab, syarat agar kabupaten atau kota bisa turun level, salah satu indikatornya adalah vaksinasi lansia yang sudah mencapai 40 persen dari total sasaran.

-Advertisement-

Baca juga: DKK Targetkan Dua Pekan ke Depan Capaian Vaksinasi Lansia Bisa 70 Persen

Untuk itu, pihak DKK pun melakukan pendataan secara masif kepada lansia-lansia di Kudus. Termasuk mempertimbangkan kemungkinan adanya lansia yang sudah divaksin, tapi tidak masuk dalam pendataan DKK.

“Kami bekerja sama dengan desa, masyarakat, bahkan perusahaan-perusahaan untuk mendata lansia yang sudah divaksin,” paparnya.

Selain itu, langkah percepatan vaksinasi juga dilakukan dengan penyuntikan vaksin jenis Pfizer yang diperbolehkan untuk lansia. Dengan kedatangan 42 ribu dosis vaksin pfizer beberapa waktu lalu, vaksinasi lansia ini terus digenjot. Terlebih waktu pemakaian vaksin jenis ini terbilang singkat. Harapannya, vaksinasi dengan vaksin Pfizer ini bisa selesai di pertengah November ini.

Baca juga: Kudus Terima 40 Ribu Dosis Vaksin Jenis Pfizer, Lansia Jadi Prioritas

“Tapi untuk vaksin lansia tidak semudah itu. Kita tidak bisa terpaku pada minat lansia. Ketersediaan vaksin jenis Pfizer ini diperuntukkan bagi lansia maupun pelajar. Jangan sampai ada yang ED (expired),” tandas Badai.

Untuk diketahui, warga Kudus yang sudah divaksin dosis pertama mencapai 384.279 orang, atau 57,7 persen dari total sasaran sebanyak 665.884 orang. mereka Terdiri dari nakes, pelayan publik, lansia, masyarakat umum, ibu hamil, disabilitas, dan remaja. Sedangkan untuk dosis kedua baru 262.388 sasaran atau setara dengan 39,4 persen dari total sasaran.

Editor: Ahmad Muhlisin

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

TERPOPULER