31 C
Kudus
Senin, Maret 17, 2025

Inilah Sebabnya Honda Mobilio dan BR-V Paling Banyak Dibeli Kalangan Keluarga di Honda Kudus Jaya

SEPUTARKUDUS.COM, JATI WETAN – Sejumlah kendaraan roda empat terlihat tertata rapi menghiasi ruangan show room Honda Kudus Jaya. Tampak di depan pintu masuk, terpakir dua unit mobil Honda Mobilio dan Honda BR-V. Dua mobil tersebut merupakan mobil yang paling banyak disukai kalangan keluarga karena hemat bahan bakar.

Showroom Mobil Honda Kudus
Showroom Mobil Honda Kudus Jaya. Foto Sutopo Ahmad

Di tengah-tengah kesibukannya selepas meating, Andi TW, selaku Supervisor Honda Kudus Jaya, sudi berbagi penjelasan kepada Seputarkudus.com tentang penjualan mobil di tempatnya bekerja. Andi begitu akrab disapa, menjelaskan, Honda mobilio dan BR-V saat ini paling laku dibeli konsumen. Selain hemat bahan bakar, pengaruh spesifikasi dari kedua mobil dan kenyaman menjadi prioritas bagi konsumen dalam membeli.

“Paling laku terjual Honda Mobilio dan BR-V, tapi yang paling dominan Honda Mobilio. Soalnya dari segi kenyamanan, spesifikasi, bahan bakar, ketangguhan, mobil ini cocok untuk kalangan keluarga. Tak jarang juga dari kalangan pebisnis dan anak muda suka dengan model mobil tersebut,” ungkap Andi waktu di temui di Show Room Honda Kudus Jaya, Jalan Lingkar Selatan No. 168, Desa Jati Wetan, Kecamatan Jati, Kudus.

-Advertisement-

Pria yang tercatat sebagai warga di Desa Besito RT 3 RW 4, Kecamatan Gebog, Kudus, ini mengatakan, bekerja di Honda Kudus Jaya sudah hampir empat tahun. Sedangkan untuk tahun berdiri Show Room sudah memasuki usia lebih dari empat tahun, terhitung sejak 2012. “Sudah hampir empat tahun saya bekerja, kalau perusahaan berdiri mulai tahun 2012,” ujarnya.

Dia menjelaskan, dalam jangka waktu satu bulan, pihaknya mampu menjual Honda Mobilio sebanyak  130 unit per bulan. Untuk BR-V berkisar antara 35 hingga 50 unit mobil yang laku terjual. Menurutnya, warna mobil yang terjual kebanyakan warna putih, hitam serta silver. Masalah konsumen, kebanyakan dari wilayah Kudus, Jepara dan Pati.

“Untuk penjualan tidak ada pengaruh yang signifikan dari bulan ke bulan, artinya setiap bulan masih stabil. Honda Mobilio 130 unit dan BR-V 35 hingga 50 unit yang terjual. Tapi biasanya Lebaran dan akhir tahun banyak pembeli yang datang,” ungkap Andi.

Dia menambahkan, untuk pembelian semua produk di Honda Jaya Motor bisa dilakukan dengan cara tunai maupun kredit. Bagi konsumen yang ingin membeli secara kredit, cukup mengeluarkan uang muka 20 persen dari nominal harga mobil yang dibeli. “Konsumen juga akan mendapatkan pelayanan berupa garansi mesin selama tiga tahun, jaringan service dan spare part,” tambahnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

42,000FansSuka
13,322PengikutMengikuti
30,973PengikutMengikuti
154,000PelangganBerlangganan

TERPOPULER