31 C
Kudus
Selasa, Januari 27, 2026

Mawahib Janji Ciptakan 500 Enterpreneur Baru Tiap Tahun

BETANEWS.ID, KUDUS – Pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Kudus, Hartopo-Wahib, berkomitmen untuk memperhatikan generasi Z (gen-Z) dan generasi milenial ketika memenangi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Perhatian tersebut akan direalisasikan dengan menciptakan 500 enterpreneur muda setiap tahun.

Hal itu dikatakan oleh Cawabup Kudus dari paslon nomor 02, Mawahib, saat menghadiri deklarasi dukungan dari Relawan Bolone Mase, Selasa (22/10/2024) malam di Joglo Maqha.

Mawahib menyampaikan, program tersebut sebenarnya sudah diinisiasi oleh pemimpin sebelumnya yakni Tamsil-Hartopo. Oleh karenanya, paslon nomor 02, yakni Hartopo-Wahib akan berkomitmen melanjutkan program tersebut.

-Advertisement-

Baca juga: Ribuan Relawan Bolone Mase Siap Menangkan Hartopo-Wahib

“Program menciptakan 500 pengusaha muda ini adalah terobosan yang sudah berlangsung dan akan terus kami lanjutkan tiap tahun. Tentunya nanti kami kerja sama dengan semua pihak untuk mewujudkannya,” ujar Mawahib kepada Betanews.id Joglo Maqha.

Melalui komitmen ini, Wahib berharap dapat menciptakan iklim kewirausahaan yang lebih modern dan inovatif di kalangan anak muda Kudus, sekaligus mendorong perkembangan ekonomi berbasis digital.

“Menciptakan enterpreneur muda tak terlepas dari digitalisasi. Karena digitalisasi adalah kebutuhan zaman saat ini. Kalau kita tidak mengikuti program-program kekinian, maka kita akan tertinggal,” tandasnya.

Apalagi, kata dia, paslon nomor 02 ini dapat dukungan dari Relawan Bolone Mase yang merupakan tim relawan nasional. Menurutnya, ini sangat bagus, karena relawan ini banyak terdiri anak muda dan bisa jadi wadah untuk berdiskusi dan menggali potensi-potensi digitalisasi di Kudus.

Baca juga: Paslon Nomor 02 di Pilkada Kudus Disebut Tak Lagi Terkejar

“Bolone Mase adalah relawan nasional yang akan mengawal program nasional, regional dan daerah. Apalagi salah satu program dari Wakil Presiden Indonesia, Mas Gibran Rakabuming Raka juga menciptakan enterpreneur-enterpreneur baru. Jadi ini akan linier, antara program Pemerintah Pusat dan pemerintah daerah,” bebernya.

Mawahib juga menegaskan bahwa digitalisasi tidak hanya sebatas teknologi, tetapi mencakup berbagai sektor, di antaranya pasar tradisional yang bisa diangkat melalui inovasi ini.

“Program digitalisasi akan membantu pasar tradisional terangkat. Ini adalah bagian dari hilirisasi yang kami prioritaskan, di mana digitalisasi akan menjadi kunci dalam pengembangannya,” sebutnya.

Editor: Suwoko

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

TERPOPULER