BETANEWS.ID, KUDUS – Progres pembangunan Jembatan Karangsambung yang merupakan proyek nasional kini telah mencapai lebih dari 75 persen. Pembangunan yang sebelumnya dijadwalkan rampung Agustus, diharapkan maju satu bulan yakni rampung pada Juli 2025.
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Kudus, Harry Wibowo, menyampaikan harapan agar penyelesaian proyek ini bisa lebih cepat dari jadwal semula. Mengingat untuk proses pembangunan tinggal pembuatan drainase.
Baca Juga: Terkait SE Kewaspadaan Dini Covid-19, Wabup Bellinda Imbau Ini ke Warga Kudus
“Jembatan Karangsambung dari teman-teman dan kebetulan proyek nasional, sekarang presentasenya sudah di atas 75 persen. Harapannya bisa maju satu bulan, sehingga sesuai harapan Pak Bupati bulan Juli sudah selesai,” kata Harry, Rabu (5/6/2025).
Menurut Harry, meskipun secara kontraktual pembangunan masih memiliki waktu dua bulan lagi, pihaknya optimistis pekerjaan dapat dirampungkan sesuai target percepatan.
“Insyaallah bisa (rampung Juli). Proses saat ini sudah selesai semua untuk pekerjaan jembatan. Tinggal pekerjaan tambahan, peninggian jalan dan drainase,” ujarnya.
Baca Juga: Banyak Jalan Beralih Fungsi Jadi Drainase, DPRD Kudus Rancang Perda Sistem Drainase
Adapun untuk pekerjaan drainase, baik sisi timur maupun barat, pihaknya masih menunggu detail teknis. Namun, estimasi panjang drainase yang akan direvitalisasi berkisar antara 400 hingga 500 meter.
“Drainase yang lama direvitalisasi. Untuk sisi timur dan barat informasinya kemarin belum dapat detail, mungkin sekitar 400-500 meter,” tambahnya.
Editor: Haikal Rosyada