31 C
Kudus
Senin, Januari 26, 2026

Owner PO Haryanto Siap Menangkan Capres Prabowo Subianto di Kudus

BETANEWS.ID, KUDUS – Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kabupaten Kudus, Sulistyo Utomo, menyebut Owner Perusahaan Otobus (PO) Haryanto, Haryanto, siap membantu memenangkan Prabowo Subianto di Kudus saat maju sebagai calon presiden (capres).

“Beliau Pak Haji Haryanto sudah siap memback-up untuk pemenangan Prabowo Subianto di Kudus,” bebernya saat ditemui di Kantor DPC Partai Gerindra Kudus, Kamis (4/5/2023).

Pihaknya juga sudah menyiapkan strategi untuk pemenangan Prabowo Subianto di Kudus. Di antaranya, konsolidasi kader dan simpatisan partai.

-Advertisement-

Baca juga: PDIP Optimis Ganjar Raih 80 Persen Suara Pada Pemilu 2024 di Demak

“Kami juga mendekati tokoh-tokoh agama, kita rangkul semua elemen masyarakat. Dan, kita optimis Prabowo bisa menang dan jadi presiden,” harapnya.

Pencapresan Ketua Umum Partai Gerindra ini sekaligus membantah isu yang menyebut Prabowo maju sebagai cawapres Ganjar Pranowo yang diusung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

“Garis bawahi, bahwa Prabowo Subianto masih sebagai capres dari Partai Gerindra, tidak cawapres. Prabowo masih siap untuk berkompetisi sebagai calon presiden,” tegas Sulis.

Sulis juga menyayangkan sempat mencuat isu bahwa Prabowo Subianto akan dijadikan cawapresnya Ganjar Pranowo. Padahal, jelas itu tidak benar.

Baca juga: PDIP dan PPP Jalin Kerjasama Politik, Ganjar: ‘Ini Hubungan Kekeluargaan’

“Dari hati nurani kami tidak rela jika Prabowo Subianto jadi wakilnya Ganjar. Sebab, amanat nasional kepada kami untuk  Prabowo adalah maju sebagai presiden. Jadi tetap sebagai calon presiden tidak ada wacana sebagai calon wakil presiden,” tegasnya.

Dia menuturkan, Gerindra saat ini sudah berkoalisi dengan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Elit politik partai berlambang kepala garuda saat ini juga sudah berkomunikasi dengan partai lainnya, dan akan ada partai lain yang ikut bergabung dalam koalisi.

“Koalisi antara Gerindra dan PKB merupakan koalisi yang luar biasa, sebab gabungan antara partai nasionalis dan religius. Saat ini negara butuh kombinasi tersebut, untuk merangkul semua elemen bangsa,” bebernya.

Editor: Ahmad Muhlisin

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

TERPOPULER