31 C
Kudus
Selasa, Januari 27, 2026

Terkenal Murah, Jasa Servis Jam Pak Slamet Ini Jadi Langganan Pejabat

BETANEWS.ID, JEPARA – Kios servis jam yang berada di Jalan Raya Jepara-Kudus, Desa Margoyoso, Kecamatan Kalinyamatan, Kabupaten Jepara, tampak ramai oleh pengunjung. Mereka terlihat duduk di beberapa kursi plastik yang disediakan di depan kios kecil berukuran 2×2 meter itu.

Sementara di dalam kios terlihat seorang laki-laki berkacamata sedang membuka jam tangan dengan obeng kecil. Laki-laki itu adalah Slamet Dandang (63) tukang servis jam.

Slamet saat bekerja di tempat servis jam miliknya. Foto: Erna Safitri

Di sela-sela aktivitasnya, laki-laki yang akrab disapa Slamet itu bersedia berbagi informasi terkait usahanya yang menerima servis jam tangan analog, jam tangan digital, jam lemari kuno, jam dinding, jam mobil, dan jam weker.

-Advertisement-

Baca juga: Jasa Reparasi Sendal dan Sepatu, Bisnis Receh yang Banyak Peminatnya

Berbagai jenis layanan yang ia tawarkan itu meliputi ganti mesin jam, memperbaiki komponen mesin jam, pengisian baterai jam hingga menganti aksesoris jam. Biayanya pun bervariasi tergantung kerusakan jam.

“Ongkos servis beragam tergantung kerusakan. Kalau untuk ganti baterai juga sama, ada yang baterai kecil mulai Rp10 ribu, Rp17 ribu, Rp20 ribu. Sedangkan potong jam biasanya Rp5 ribu,” bebernya, Rabu (21/9/2022).

Slamet menjelaskan, waktu yang dibutuhkan untuk memperbaiki jam tangan dengan kerusakan ringan bisa sehari jadi, dan bisa lebih dari sehari jika kerusakan berat. Untuk pengisian baterai dan pengantin aksesoris bisa sehari juga.

Baca juga: Panjang Service, Jasa Reparasi Peralatan Pendingin Jujugan Warga Kudus

“Sehari biasanya yang datang nggak pernah dihitung. Alhamdulillah lumayan, kira-kira minimal 3 sampai 5 orang,” jelasnya.

Slamet mengaku, pelanggan yang menggunakan jasanya berasal dari berbagai kecamatan yang ada di sekitar Purwogondo. Kios servis jam miliknya itu buka setiap hari mulai pukul 08.30 WIB hingga pukul 13.00 WIB.

“Pelanggannya tidak hanya dari sekitar sini, kalau saya tanya ada yang dari Mayong, Pecangan, Welahan. Saya juga punya langganan itu Pak DPR, (ada) dokter (juga) sering ke sini,” ungkapnya.

Editor: Ahmad Muhlisin

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

TERPOPULER