BETANEWS.ID, SEMARANG – Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Eagle School Semarang menggratiskan biaya sekolah kepada siswa yang kurang mampu. Bantuan ini merupakan bentuk dukungan pihak sekolah untuk anak-anak yang punya semangat belajar di tengah kekurangannya.
Kepala Sekolah Eagle School Semarang, Dedie Yulianto mengatakan, sekolah yang dipimpinnya itu memang memberikan subsidi kepada siswa yang kurang mampu baik untuk siswa SMP dan SMA.
“Dapat suport dari yayasan untuk membantu para siswa kurang mampu, ” jelasnya, Senin (11/10/2021).
Baca juga: 3.433 Anak di Jateng yang Orangtuanya Meninggal Terpapar Covid-19 Terima Bantuan dari Ganjar
Selain bantuan dari yayasan, para siswa kurang mampu yang menempuh pendidikan di Eagle School juga dibantu biaya pendidikan berupa iuran oleh para jemaat atau orang tua asuh.
“Jumlahnya berbeda-beda. Ada yang disubsidi full, ada yang 80 persen, ada yang 70 persen, dan ada juga yang disubsidi 50 persen,” katanya.
Sampai saat ini, siwa yang menempuh pendidikan di Eagle School sebanyak 135 siswa. Sementara siswa yang mendapatkan subsidi sekitar 70-80 persen sesuai dengan kesanggupan orang tua.
Baca juga: Risma Beri Bantuan Anak Yatim Piatu Terdampak Covid-19
“Jadi memang di tempat kami ini ada beberapa alternatif seperti rumah singgah yang juga gratis biaya SPP per bulan,” paparnya.
Untuk proses seleksi siswa yang mendapatkan donasi terdapat dua cara, pertama usulan dari yayasan yang bekerja sama dengan Eagle School; kedua orang tua datang langsung ke sekolahan.
“Setalah mendaftar nanti ada proses wawancara dan survei,” tandasnya.
Editor: Ahmasd Muhlisin