31 C
Kudus
Selasa, Januari 27, 2026

FKUB Jateng: ‘Kejadian di Makassar Lukai Perasaan Umat Lintas Agama’

BETANEWS.ID, SEMARANG – Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Jawa Tengah meminta adanya pengetatan keamanan jelang Paskah. Ini sebagai antisipasi adanya aksi teror seperti yang terjadi di Gereja katedral makassar, Minggu (28/03/2021) kemarin.

Ketua FKUB Jateng, Taslim Syahlan mengatakan, sampai saat ini pihaknya terus berkomunikasi secara intens dengan pemuka agama yang ada di Jateng untuk menanggapi peristiwa kelabu di Makassar.

“Warga lintas agama di Jateng harus terus berkolaborasi,” jelasnya di Gereja Katedral Semarang dengan pemuka lintas agama yang lain, Senin (29/3/2021).

-Advertisement-

Baca juga: Antisipasi Aksi Teror, Polda Jateng Siapkan Pasukan Khusus Jaga Gereja

Menurutnya, keamanan umat lintas agama yang sedang beribadah di Jateng harus setebal 24 karat. Hal itu harus dilakukan demi keamanan umat beragama yang ada di Jateng. “Keamanannya harus 24 karat,” ujarnya.

Dia menambahkan, kejadian yang di Makassar tak hanya melukai Umat Katolik, tapi juga melukai umat lintas agama yang ada di Jateng. Dia mengaku, secara pribadi merasa tersakiti karena kelakuan segelintir orang yang tak diajarkan oleh agama mana pun.

“Apa yang mereka lakukan bukan ajaran agama,” imbuhnya.

Sementara itu, Kabag TU Kanwil Kemenag Jateng Fajar Adi Nugroho menyampaikan keprihatinan yang cukup mendalam atas kasus terorisme di Makassar.

Baca juga: Bom di Katedral Makassar, Ganjar: ‘Usut Tuntas! Penegak Hukum Tak Boleh Ragu’

Ke depan, pihaknya bakal terus bersinergi dengan tokoh lintas agama untuk merajut perdamaian. Kemenag juga akan mengantisipasi dan menjamin peribadatan di Jateng berjalan dengan baik.

“Kita jamin ibadah umat beragama di Jateng akan berjalan dengan baik,” ucapnya.

Sampai saat ini, pihaknya sudah berkoordinasi dengan kabupaten dan kota di Jateng mengantisipasi dan memberi jaminan pelaksaan ibadah semua agama di Jateng berjalan dengan lancar.

“Terlebih kita akan melaksanakan Paskah pada tanggal 4 April. Kita sudah bergerak memastikan peribadatan semua umat beragama. Kita akan bersinergi dengan aparat keamanan,” tandasnya.

Editor: Ahmad Muhlisin

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

TERPOPULER