BETANEWS.ID, PATI — Polresta Pati menggandeng perguruan pencak silat yang ada di Pati untuk penyerahan bantuan sosial (bansos) kepada warga kurang mampu. Bantuan yang berupa paket sembako itu merupakan bagian dari kegiatan untuk menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-79.
Beberapa perguruan silat yang diajak berkolaborasi dalam kegiatan sosial itu di antaranya adalah PSHT Parluh 16, PSHT Parluh 17, PSH Winongo Tunas Muda, IKSPI Kera Sakti, dan Pagar Nusa.
Kapolresta Pati AKBP Jaka Wahyudi menyampaikan, bahwa kegiatan bakti sosial ini merupakan rangkaian dari berbagai kegiatan dalam menyambut HUT Bhayangkara ke-79, yang puncaknya akan dilaksanakan pada 1 Juli 2025.
Baca juga: Bansos Ratusan Juta Rupiah Kemensos RI di Pati Cair
“Bakti sosial ini menjadi salah satu wujud nyata komitmen Polri untuk terus hadir di tengah masyarakat. Kami ingin momen Hari Bhayangkara tidak hanya menjadi seremoni, tetapi juga membawa manfaat langsung bagi masyarakat,” ujar AKBP Jaka Wahyudi dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (22/6/2025).
Menurutnya, untuk bakti sosial ini, ada sebanyak 1.000 paket sembako yang disalurkan kepada masyarakat Kabupaten Pati yang membutuhkan.
“Bantuan ini sebagai bentuk simpati dan kepedulian Polri kepada masyarakat. Semoga bisa meringankan beban mereka yang sedang mengalami kesulitan ekonomi,” imbuh Kapolresta.
Selain pembagian sembako, Polresta Pati juga menggelar tes kesehatan gratis, donor darah, dan program bedah rumah.
“Kami ingin mendorong semangat gotong royong dan kepedulian sosial di antara semua elemen. Kegiatan ini bukan hanya milik Polri, tetapi juga kolaborasi bersama seluruh komponen masyarakat,” kata AKBP Jaka Wahyudi.
Ia menambahkan, meskipun peringatan Hari Bhayangkara tahun ini digelar secara sederhana, namun hal itu tidak mengurangi makna dan esensi dari momentum tersebut.
Baca juga: Tak Bisa Melaut Karena Cuaca Ekstrem, Ribuan Nelayan Tradisional di Pati Dapat Kucuran Bansos
“Kesederhanaan ini justru menjadi cara kami untuk lebih mendekatkan diri kepada masyarakat. Kami ingin Polri tampil sebagai sahabat rakyat, yang peduli dan siap membantu kapan pun dibutuhkan,” pungkasnya.
Sementara itu, salah satu penerima bantuan, mengaku sangat bersyukur dan terharu menerima paket sembako tersebut.
“Alhamdulillah, bantuan ini sangat berarti bagi kami. Terima kasih kepada Bapak Kapolresta dan seluruh jajaran yang telah peduli dengan kondisi kami. Semoga Polri semakin jaya dan selalu dekat dengan rakyat,” ungkapnya.
Editor: Suwoko

