31 C
Kudus
Minggu, Februari 9, 2025

Dijanjikan Mudah Dapat Pupuk Subsidi, 1.500 Petani di Kudus Deklarasi Dukung Prabowo-Gibran

BETANEWS.ID, KUDUS – 1.500 petani yang tergabung dalam Aliansi Petani Maju Kudus mendeklarasikan dukungan pada calon presiden dan wakil presiden Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Balai Desa Kirig, Kecamatan Mejobo, Kabupaten Kudus, Minggu (31/12/2023).

Deklarasi tersebut dihadiri oleh Sekretaris Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Kabupaten Kudus, Mawahib Afkar. Politisi Partai Golkar tersebut mengatakan, deklarasi ini sebagai bentuk dukungan politik para petani kepada Prabowo-Gibran.

“Aliansi Petani Maju Kudus mendukung Prabowo sebagai presiden karena melihat track record-nya. Para petani di Kudus tahu bahwa Prabowo pernah menjabat sebagai Ketua Umum Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) selama tiga periode atau 15 tahun,” ujar Mawahib.

-Advertisement-

Baca juga: Aliansi Buruh Jepara Mantap Dukung Prabowo-Gibran, Optimis Menang Satu Putaran

Selama 15 tahun jadi Ketua Umum HKTI, tuturnya, yang menjadikan Aliansi Petani Maju di Kudus percaya bahwa Prabowo akan mampu mengurai dan memberikan solusi terbaik untuk pelbagai persoalan yang dialami para petani saat ini.

“Oleh karenanya, mereka pun mendukung dan berharap Prabowo-Gibran menjadi peminpin Indonesia selanjutnya,” tegas Mawahib.

Ada beberapa program kerja Prabowo-Gibran yang dijanjikan kepada para petani, di antaranya, para petani akan dipermudah mendapatakan pupuk bersubsidi, hilirisasi pembangunan saluran irigasi, dan harga panen yang menguntungkan bagi petani.

“Termasuk di Kudus ini wilayah pertanian kekurangan sumur patek, nanti juga bisa kita perjuangkan dari program Pak Prabowo,” katanya.

Dia mengungkapkan, target pasangan Capres dan Cawapres Prabowo-Gibran ialah menang satu putaran. Di Kabupaten Kudus, Prabowo-Gibran ditargetkan bisa meraup suara 60 persen.

“Dengan adanya dukungan dari para petani kita optimis Prabowo-Gibran menang satu putaran. Kemarin dari aliansi buruh, sekarang petani dan ke depan kita akan gandeng  dari aliansi-aliansi yang lain agar target kita tercapai,” ungkapnya.

Baca juga: Prabowo-Gibran Janjikan 3 Program untuk Pesantren, Salah Satunya Insentif Guru Agama

Sementara itu, ketua Perkumpulan Petani Pemakai Air (P3A) Kabupaten Kudus, Akrab, mengatakan, Aliansi Petani Maju mendukung Prabowo-Gibran karena yakin  pasangan capres tersebutlah yang nantinya peduli terhadap kesejahteraan para petani.

“Ketika terpilih sebagai presiden, kami berharap Prabowo-Gibran benar-benar memikirkan para petani. Terkhusus terkait kemudahan mendapatkan pupuk subsidi, pembangunan jaringan irigasi dan menaikan harga panen agar petani tak rugi dan sejahtera,” harapnya.

Editor: Ahmad Muhlisin

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

42,000FansSuka
13,322PengikutMengikuti
30,973PengikutMengikuti
152,000PelangganBerlangganan

TERPOPULER