BETANEWS.ID, KUDUS – Di kawasan Simpang Tujuh Kudus, terlihat sebuah konter handphone yang cukup ramai pengunjung. Di dalam, tampak seorang pria yang sedang melayani pelangannya. Dia adalah Badrus Shofa (21), promotor handphone Oppo.
Ditemui usai melayani pelangan, Badrus sapaan akrabnya memberitahu tentang series terbaru HP Oppo yang baru saja launching dan bisa dibeli pada 17 oktober 2020. Menurutnya, series HP Oppo ini, merupakan series handphone dengan harga medium, yang dapat dijangkau oleh semua kalangan, tetapi masih mempunyai konsep serta keunggulan yang sangat banyak.
Baca juga : Sederet Keunggulan Oppo Reno 4 yang Bikin Harganya Berasa Murah
Oppo Reno 4 F, adalah series terbaru dari Oppo, yang terdiri dari 3 series. Yakni, Oppo Reno 4 , Oppo Reno 4 Pro, dan yang terakhir Oppo Reno 4 F. Meskipun ketiga series Oppo Reno 4 F ini mempunyai harga paling terjangkau, tetapi tetap mempunyai kelebihan yang cukup banyak seperti series yang lainnya.

Sepesifikasi Oppo Reno 4 F, antaranya, mempunyai tampilan yang elegan dan ringan, yaitu 164 g serta sudah dilengkapi oleh fingerprint sensor . Lalu mempunyai ukuran yang tipis, yaitu 160.1 m x 73.8mm x 7.48mm. Tak hanya itu Oppo Reno 4 F juga mempunyai 4 kamera belakang dengan masing masing kamera utama 48 MP, lalu kamera kedua 8MP, kamera ketiga ultra makro resolusi 2MP, dan yang terakhir kamera potret 2MP.
Sedangkan untuk kamera depan, Oppo Reno 4 F ini mempunyai 2 kamera. Kamera pertama 16MP dan potret 2MP. Di series terbaru ini, Oppo juga mempunyai fitur bokeh, yang selalu fokus dengan objek ,walaupun objeknya bergerak. Kemudian, juga mempunyai fitur Eyes Stabilizer, yang berfungsi menghasil vidio yang stabil walau saat pengambilan vidio ada goncangan sedikit.
Baca juga : Resmi Meluncur, Ini Harga dan Spesifikasi Oppo Reno 4
Oppo Reno 4F hadir dengan 2 warna, yaitu methalic white dan matte black.
Untuk baterainya, Oppo Reno 4F memiliki daya 400 mAh, dan juga didukung dengan fitur fast charge 1800 W. Oppo Reno 4F, memiliki kapasitas penyimpanan 8 GB RAM dengan ROM 128 GB. Untuk launcing pertamanya, Oppo Reno 4F dibanderol dengan harga Rp 4,3 juta dan bisa dibeli melalui konter-konter yang sudah menyediakan series Oppo Reno 4F. Salah satu konter yang sudah menyediakan adalah Konter Sinar Mas Selluler Simpang 7, yang berada di Jalan Sunan Kudus No 2C, Kudus.
Editor : Kholistiono