31 C
Kudus
Jumat, Februari 14, 2025

Sepekan Pendaftaran Duta Wisata 2017 Dibuka, Baru Ada 3 Calon Peserta

SEPUTARKUDUS.COM, WERGU WETAN – Lembaran kertas yang ditaruh di atas map biru tampak disiapkan di atas meja ruangan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Kudus. Kertas berkolom tersebut di antaranya tercantum nama, alamat dan nomor telepon guna mendaftar Pemilihan Duta Wisata Kabupaten Kudus 2017. Beberapa pegawai dinas nampak standby di meja pendaftaran. Sesekali mereka melayani beberapa siswa yang datang untuk mendaftar.

Pendaftaran Duta Wisata Kabupaten Kudus 2017_3_21
Pendaftaran Duta Wisata Kabupaten Kudus. Foto: Imam Arwindra

Menurut Kepala Bidang Pariwisata Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Kudus Sri Wahyuningsih,Pemilihan Duta Wisata Kabupaten Kudus 2017 pendaftarannya sudah dibuka sejak Senin (6/3/2017), sepekan yang lalu. Menurutnya, hingga sepekan setelah dibuka, baru ada tiga calon peserta yang sudah mendaftar. “Biasanya pendaftaran mulai ramai menjelang hari-hari terakhir,” ungkapnya saat ditemui Seputarkudus.com di ruangannya, Senin (20/3/2017).

-Advertisement-

Dirinya menjelaskan, kegiatan tahunan yang diadakan Disbudpar nantinya akan diikuti 40 peserta. Mereka terdiri dari laki-laki dan perempuan sebanyak 20 pasangan. Tahap selanjutnya, akan dipilih 12 pasangan yang melaju ke tahap Grand Final. “Grand Final akan dilaksanakan tanggal 28 April 2017 di Pendapa Kabupaten Kudus,” tuturnya.

Agenda Pemilihan Duta Wisata Kabupaten Kudus

  • Senin (17/4/2017): Temu teknik
  • Selasa (18/4/2017): ujian wawancara
  • Rabu (19/4/2017): ujian tertulis
  • Kamis (20/4/2017): uji keterampilan atau bakat
  • Rabu (26/4/2017): kirab dari halaman Gor Bung Karno menuju pendapa
  • Jumat (28/4/2017) jam 19.30 WIB: Grand Final di Pendapa Kabupaten Kudus

Nining, begitu dirinya akrab disapa, melanjutkan, penutupan pendaftaran Mas dan Mbak Duta Wisata Kabupaten Kudus tanggal 31 Maret 2017. Pendaftaran dapat dilakukan di Kantor Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kudus hari Senin hingga Jumat pada jam kerja. kegiatan Pemilihan Duta Wisata dilakukan untuk mencari bibit unggul guna membantu promosi wisata yang ada di Kudus.

Selain itu, kata Nining, mereka juga akan menjadi perwakilan Kudus pada ajang Duta Wisata tingkat Jawa Tengah. “Yang menang nanti akan dikontrak selama satu tahun untuk mengikuti even-even. Selain itu juga akan membantu promosi wisata. Semakin banyak promosi akan semakin banyak kunjungan,” jelasnya.

Dalam pelaksanaan kegiatan dirinya sebenarnya lebih menyasar kalangan mahasiswa. Menurutnya, kalangan mahasiswa sangat berpotensi dapat unggul di tingkat Provinsi Jawa Tengah. Dirinya juga memberikan syarat usia bagi para pendaftar yakni usia minimal 17 tahun dan maksimal 25 tahun. Tinggi badan juga masuk dalam syarat yakni wanita 165 sentimeter dan 170 sentimeter untuk laki-laki.

Selain itu syarat yang diberikan yakni mampu menguasai Bahasa Jawa, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris atau bahasa asing lainnya. Pendaftar juga diharuskan membuat karya tulis tentang Pembangunan Pariwisata di Kabupaten Kudus dalam Bahasa Indonesia atau Bahasa Inggris empat sampai enam halaman.

Imam Arwindra
Imam Arwindrahttps://betanews.id
Jurnalis Beta Media yang sejak awal ikut terlibat dalam pembentukan Seputarkudus.com, cikal bakal Betanews.id.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

42,000FansSuka
13,322PengikutMengikuti
30,973PengikutMengikuti
153,000PelangganBerlangganan

TERPOPULER